Articles tagged with: emosi

Emosi? Bukan Masalah.

Written by Mariani Ng Posted in Mariani Ng on Tuesday, 26 July 2016.

Emosi? Bukan Masalah.

Beberapa tahun lalu saya pernah tulis tentang 'Well-Formed Problem'. Istilah ini muncul sebagai antagonis dari 'Well-Formed Outcome' yang dipelajari di NLP Practitioner untuk perencanaan target alias goal setting.

Sore ini mendadak terlintas istilah tersebut dan serta merta jari ini langsung 'menari' di atas HP-ku sambil duduk di cafe. Pikiranku melanglang ke saat-saat sertifikasi GTMC (Group & Team Meta Coach) oleh Michael Hall di Jakarta akhir Feb 2016 lalu.

'Emotion is never the problem. It is just the symptom' ..itu ucapannya beberapa kali baik di kelas maupun saat santai 'nge-wine' malam hari sambil bahas beberapa keadaan. Emosi merupakan gejala, bukan masalah.

Senyummu Senyumku di Jaman Ini

Written by Mariani Ng Posted in Mariani Ng on Saturday, 31 May 2014.

Ramai nian toko-toko di sini. Namanya juga Bugis street. Di salah satu toko, ada baju yang lumayan bagus. Tokonya sepi, hanya ada saya pengunjungnya. Saya tawar harga salah satu baju di sana. Tidak ketemu harganya, harga yang saya mau masih lebih kecil dari harga yang diinginkan si penjaga toko. Ada 2 orang yang masuk toko, ngintip sebentar kemudian keluar lagi. Separuh bercanda, saya bilang ke si penjaga toko 'this store will be crowded soon. Each every store i come in will attract more customers to come in too'. Maksudku bercanda memecahkan kekakuan si penjaga toko. Tapi alih-alih gayung bersambut, dia hanya senyum kecut menanggapi gurauanku. Busetttt .. Bahkan sayapun tak betah. Akhirnya saya keluar dan lanjutkan 'eyes-shopping' ke toko-toko sebelah.

Why METAMIND?  read